Wednesday, August 22, 2007

Ulang Tahun Haya Kedua --- Bagian 3

Siang hari tanggal 21 Agustus, "sms" masuk ... dari Tante Yuyun dan Oom Zaki, tante dan oom Haya, ucapan selamat panjang umur dan do'a tertulis dipanjatkan. Terima kasih Tante dan Oom ... Amien semoga Allah mengabulkan do'a itu.

Jam 18.30, waduh hampir mulai acara, aku bergegas menyelesaikan video clip untuk Haya dan lepas itu, meniup balon2 untuk menghias ruang keluarga rumah kami yang kecil itu. Haya bersamaku, ikut bermain dan sibuk meniup balon. Beberapa pernik ultah, topik dan pluitan kertas tak lupa disiapkan untuk nanti.

Sore kemarin, lepas magrib ... sahabat kami mulai berdatangan, pak Slamet, pak Kintoko, pak Condro dan mas Meilana ... (yang terakhir dipanggil mas aja karena belum nikah, hehehe). Haya begitu gembira menyambut kedatangan para Pakde2nya ini (panggilan yang biasa kami ajarkan ke Haya untuk menghormati para sahabat kami dan menunjukkan kedekatan persaudaraan) ... Haya melompat kegirangan, ia pun sibuk memakai sepatu ... hihihihi

Pakde2 pun memberikan kejutan untuk haya ... aduh senangnya haya ... begitu dah dapet "kado", langsung minta dibuka'in. Sementara itu, layar LCD komputerpun terus memutar "video clip" ulang tahun haya kedua ... lagu "Timang-Timang" dari Krisdayanti dan Anang serta lagu "Selamat Ultah" dari Jamrut mengiringi video clip haya. Video berisi foto kecil Haya hingga sekarang dan beberapa untaian ucap syukur dan do'a untuknya di hari jadi ke-2.


Acara syukuran ulang tahun Haya kedua kami mulai lepas maghrib ... lebih kurang jam 20.50 waktu Malaysia, Pakde "ustadz" Condro memimpin do'a bersama untuk Haya dan kita semua ...

Selanjutnya acara buka "kado kejutan kedua", haya langsung cuek dengan balon2 yang dimainkan...dia pun langsung asyik dengan kado kejutan yang diberikan. Kami makan bersama dengan hidangan "Jawa", mengobati kekangenan kami pada menu2 jawa yang bisa kami makan setiap hari dua tahun lalu ... "Nasi Panas", "Urap", "Goreng Sotong Kuah Pedas", "Pepes Tahu", "Sambel Telur" dan "Ayam Goreng" Huhuhuhuuuu ... sedaaaaaaaaaaaaap, sambil kriyik2 mengunyah kripik kacang teri. Enaaaak.

Ayuuh tambah lagi, pesan Bunda Haya kepada kami ...yess, we will, jawab kami.


Satu setengah jam kemudian, Oom2 Haya dateng (sempat juga mereka kesasar ... sampe ke proyek pembangunan apartemen baru di dekat rumah), Oom ini adalah temen2 Bunda Haya, di satu kelas bahasa. Hhhhmmm tambah semarak ... Haya tetap dengan mainannya, sesekali bercanda dengan para pakdenya.... tawa dan keceriaan nampak dari wajahnya di hari jadinya itu. Sampai larut pukul 11 pun, Haya belum mau tidur, walau terlihat wajahnya sudah lelah ingin tidur, namun kegembiraan di acara syukurannya menjauhkan rasa kantuknya yang amat sangat, sesekali dia menyapa Oom, main cilu ba' -an....asyiiiiiiiiiiiiiikkkkkk...

Alhamdulillah, kami merasa bersyukur ... di hari jadinya yang kedua ini, banyak sahabat yang datang mendo'akan ... rasa syukur kami atas kemeriahan acara yang sederhana itu. Yang penting...dalam langkah dan ucapnya, do'a kami panjatkan ke Illahi robbi, semoga Allah menjaganya, memperbaiki amalnya, menyempurnakan akhlaqnya menjadi wanita sholehah, mengikut sunnah Nabi. Amien.

Selamat Ulang Tahun Haya....Happy Birthday to You................

No comments: